![]() |
Vera Gerungan,Pengawas Dikda saat memaparkan kepada semua guru di SMAN 9 Manado."Betapa pentingnya menjadi teladan dan tampilkan kualitas kontrol". |
Manado_Topsulut.Com.Dalam memajukan mutu pendidikan khususnya di SMAN 9 Manado,Kepala Hendra Massie mengutarakan bahwa pentingnya pengelolaan anggaran secara profesional yang bertujuan dalam mewujudkan layanan pendidikan yang lebih bermutu.
"Saya berkeyakinan dengan melaksanakan pengelolaan keuangan secara profesional, didalamnya secara transparan dan akuntabel,maka tujuan bersama untuk mewujudkan layanan pendidikan yang semakin bermutu pasti terwujud " Katanya disaat rapat bersama seluruh guru,tenaga pendidik juga tenaga administrasi diruang guru,Rabu(26/2/25)
Kepsek juga ungkapkan,ada dua pintu anggaran di sekolahnya,anggaran BOS dan DPSM yang keduanya dikelola dengan penuh keterbukaan.
"Disekolah ini kita mempunyai dua pintu anggaran,ada Bantuan Operasional sekolah ( BOS) dan Dana Peran serta masyarakat ( DPSM) berdasarkan Pergub Sulut no.20 tahun 2021 tentang pendidikan,yang keduanya dikelola dengan penuh keterbukaan bagi seluruh warga sekolah". bebernya.
Lanjutnya, keterbukaan dalam pengelolaan dan laporan ,baik administrasi serta manajemen yang baik itulah menjadi kepuasan bagi warga sekolah.
"Pentingnya bagi saya selaku kuasa pengguna anggaran untuk melakukan pengolahan keuangan secara keterbukaan penuh baik administrasi begitu juga manajemen tertata baik sehingga kohesi bisa tercipta bagi seluruh warga sekolah,baik segi kepercayaan,sukacita dalam KBM juga kesejahteraan terpenuhi,itu khususnya buat guru dan pegawai" Tambahnya.
Baginya, kepercayaan dari orang tua atau wali itu penting ,maka pihaknya , menyepakati setiap tiga bulan melaksanakan rapat untuk seluruh warga sekolah khusus pelaporan anggaran disekolah.
* Agar lebih efektif dalam hal laporan laporan anggaran yang saya sudah paparkan,maka saya bersama semua Waka menyeepakati pertiga bulan dilaksanakan rapat bersama orang tua ", untuk respon dari orang tua ,mereka bersyukur karena laporan penggunaan anggaran bisa dilakukan secara terbuka, sehingga mereka percaya prestasi baik intra dan evtrakulikuler di SMAN 9 terus diraih" Pungkasnya.
Diketahui rapat juga dihadiri oleh pengawas sekolah Dikda Sulut Ibu Vera Gerunga dan beberapa Jurnalis.pendidikan.( Ajo)
No comments:
Post a Comment